Goodness of Fruits & Buavita
Tertawa Itu Sehat
Tertawa memiliki efek yang menakjubkan bagi tubuh. Tahukah Frutarian akan hal tersebut? Tertawa tidak hanya baik bagi kondisi mental, namun bagi kesehatan fisik kamu juga, lho! Segala jenis tawa, mulai dari tertawa cekikikan hingga tawa lebar memberikan efek jangka panjang tidak hanya bagi dirimu, namun juga bagi orang-orang yang tertawa bersamamu karena tertawa itu menular. Tertawa dapat mengubah suasana yang dingin dan kaku menjadi lebih hangat dan menyenangkan. Nah, ternyata manfaat tertawa untuk tubuh yang sehat telah terbukti secara ilmiah. Apa saja?
Memicu Pelepasan Endorfin
Secara mudah, endorfin merupakan hormon penghilang rasa sakit dan pengurang stres alami yang diproduksi tubuh. Jadi jangan heran jika dengan banyak tertawa, rasa sakit dan stres yang kamu rasakan akan berkurang seketika.
Menjaga Kesehatan Pembuluh Darah dan Jantung
Dengan tertawa, kamu dapat mengalami penurunan tekanan darah. Penurunan tekanan darah hingga taraf yang normal akan mengurangi risiko terjadinya stroke dan serangan jantung. lengkapi juga keceriaanmu dengan segarnya buah jeruk yang menandung flavonoid yang dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah.
Mengurangi Tingkat Hormon Stress
Dengan tertawa, Frutarian dapat mengurangi tingkat hormon stress dalam tubuhmu, lho! Akibatnya, tingkat stress dan kegelisahan yang kamu alami juga akan berkurang. Efek positif lain dari berkurangnya tingkat hormon stress adalah sistem kekebalan tubuh yang menjadi lebih baik.
Latihan Otot Perut
Ingin mempunyai otot perut yang kencang? Perbanyaklah tertawa! Ketika kamu tertawa, otot perut yang kamu miliki pun bekerja. Otot-otot tersebut membesar dan berkontraksi, sama seperti ketika kamu melakukan olahraga. Jadi, perbanyaklah tertawa untuk memperoleh perut yang kencang!
Meningkatkan Pikiran Positif
Tertawalah, maka kamu akan berumur panjang! Ya, dengan tertawa, kamu dapat meningkatkan pikiran positif dan perasaan bahagia. Orang-orang yang berpola pikir positif dalam hidupnya cenderung dapat melawan penyakit dengan lebih baik daripada orang-orang yang selalu berpikiran negatif.
Jadi, nikmatilah hidupmu dan perbanyaklah tertawa. Isilah hidupmu dengan hal-hal yang dapat membuatmu tertawa, seperti menonton film ataupun berbincang dengan orang-orang yang kamu sayangi. Lengkapi juga saat-saat bahagia Frutarian tersebut dengan segelas jus jeruk dengan segala manfaat buah jeruk yang baik bagi tubuhmu.
Source: